Firman Yang Diterjemahkan
Kitab Suci bahasa ibu mempunyai tempat yang mendasar dalam keterlibatan Injil dan budaya.” Kwame Bediako, Komentar Alkitab Afrika
“Kami hampir tidak bisa beribadah sendiri tanpa bantuan pendeta kami. Kami hampir tidak mengerti Kitab Suci. Namun dengan Kitab Suci yang diterjemahkan, kami diberdayakan, dan kami mempunyai hampir semua materi Kitab Suci dalam bahasa kami. Kami sekarang berkumpul sebagai keluarga atau sebagai tetangga untuk beribadah kepada Tuhan dalam bahasa kami.” Vascaline, wanita Marakwet, Kenya.
Sesudah itu saya melihat lagi, lalu nampak lautan manusia yang luar biasa banyaknya -- tidak ada seorang pun yang dapat menghitung jumlahnya. Mereka adalah orang-orang dari setiap bangsa, suku, negara, dan bahasa. Dengan berpakaian jubah yang putih-putih dan dengan memegang dahan-dahan pohon palem di tangan, orang-orang banyak itu berdiri menghadap takhta dan menghadap Anak Domba itu. Lalu dengan suara yang kuat mereka berseru, “Keselamatan kita datangnya dari Allah kita, yang duduk di atas takhta, dan dari Anak Domba itu!” - Wahyu 7:9-10 (BIMK)
Bila dijelaskan, ajaran-Mu memberi terang, memberi pengertian kepada orang sederhana. - Mazmur 119:130 (BIMK)
Hendaklah ajaran-ajaran Kristus yang penuh berkat meresap ke dalam hatimu. Hendaklah kalian saling mengajar dan saling memberi nasihat sebijaksana mungkin. Nyanyikanlah mazmur dan puji-pujian serta lagu-lagu rohani; bernyanyilah untuk Allah dengan perasaan syukur di dalam hatimu. - Kolose 3:16 (BIMK)
Itu sebabnya orang-orang menjadi percaya karena mereka mendengar berita, dan berita didengar karena ada orang yang memberitakan tentang Kristus. - Roma 10:17 (BIMK)
News
Lihat semua artikelKeadaan Amanat Agung
Dua ahli Aliansi merefleksikan laporan penting dari the Lausanne Movement [Gerakan Lausanne]
Baca selengkapnyaTuhan membuka jalan
Saksikan dedikasi Perjanjian Baru Melayu Ambon dan pelajarilah mengapa terjemahan ini diperlukan.
Baca selengkapnyaAliansi dan tahun di hadapan kita
Menatap tahun 2023 bersama Stephen Coertze, direktur eksekutif Aliansi Wycliffe Sedunia
Baca selengkapnya